ANALISIS DAN EVALUASI INTENSITAS KEBISINGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE GOLDEN SURFER 23 PADA PERUSAHAAN FABRIKASI BAJA
DOI:
https://doi.org/10.30996/heuristic.v20i1.8507Keywords:
Golden Surfer 23; Hierarki Pengendalian; Kebisingan; Sound Level Meter.Abstract
Kebisingan merupakan bahaya fisik yang tidak lepas dari aktifitas industri terutama pada proses produksi. Dampak negatif kebisingan menimbukan menurunnya kesehatan pekerja yang mengakibatkan tidak tercapainya tujuan dari perusahaan. PT. PFB merupakan perusahaan yang bergerak di bidang desain, fabrikasi dan konstruksi. Perusahaan ini memiliki potensi bahaya kebisingan tinggi karena semua mesin produksinya menimbulkan suara dan beberapa mesin menimbulkan suara ekstrim. Terdapat keluhan dari pekerja yang mengalami penurunan fungsi pendengaran. Pada penelitian ini akan menganalisa dan mengevaluasi intensitas kebisingan pada area produksi PT. PFB. Pengukuran kebisingan menggunakan metode kombinasi antara pengukuran peta kontur dan grid, serta dilakukan 3 kali pengukuran dengan menggunakan alat sound level meter. Data pengukuran akan diolah dengan software golden surfer untuk mendapatkan peta kontur intensitas kebisingan. Analisa intensitas kebisingan dilanjutkan dengan menghitung Dosis Noise Daily guna mengetahui tingkat bahaya intensitas kebisingan. Nilai DND lebih dari 1 termasuk tingkat bahaya tinggi. Hasil analisis data kebisingan pada penelitian ini didapatkan 3 mesin gerinda yang memiliki nilai DND melebihi ambang batas yaitu 2.18, 1.31, 1.66. Pengendalian bahaya kebisingan pada PT. PFB menggunakan hierarki pengendalian dengan rekomendasi yang diberikan yaitu pengaturan waktu pengoperasian, pemeriksaan kesehatan berkala, pemasangan safety sign dan pemberian APD berupa earplug dan earmuff yang memiliki NRR minimal 13.7 dB.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish with Heuristic agree to the following terms:
- Authors transfer the copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.. that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access)




