Peran Nature Relatedness Dan Persepsi Perubahan Iklim Terhadap Behavioral Willingness Aktivitas Konservasi Energi
DOI:
https://doi.org/10.30996/fn.v33i1.11218Kata Kunci:
Climate Change Perception, Nature Relatedness, Behavioral Willingness, Konservasi Energi.Abstrak
Perubahan iklim saat ini menjadi salah satu momok dunia, sebab merupakan masalah yang kompleks dan mendesak untuk ditangani. Banyak dampak negatif yang ditimbulkan dari perubahan iklim tersebut. Perilaku manusia menjadi kontributor terbanyak dalam peningkatan perubahan iklim. Oleh karena itu, manusia perlu sadar untuk menjaga alam. Salah satunya bersedia untuk berkontribusi dalam konservasi energi. Namun, untuk menumbuhkan perilaku tersebut perlu adanya faktor-faktor pendukung, seperti climate change perception dan nature relatedness. Penelitian ini bertujuan untuk menguji peran climate change perception dan nature relatedness terhadap terbentuknya kesediaan untuk melakukan konservasi energi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif korelasional dengan teknik analisis regresi. Temuan ini menunjukkan adanya korelasi simultan antara climate change perception dan nature relatedness dengan pembentukan kesediaan untuk melakukan konservasi energi. Hasil dari temuan ini berkontribusi dalam memberikan tambahan pengetahuan dan gambaran mengenai bagaimana climate change perception dan nature relatedness mampu membentuk kesediaan individu untuk melakukan konservasi energi.
Unduhan
##submission.downloads##
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.



