Analisis Hubungan Volume, Kecepatan, dan Kepadatan Jalan Raya Kletek Sidoarjo Dengan Metode Greenberg dan Greenshield

  • Reza Fadilah Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur
  • Hendrata Wibisana Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Abstract

Jalan Raya Kletek merupakan salah satu jalan yang dikenal dengan jalur pertigaan (simpang tiga) yang menghubungkan antara Surabaya-Sidoarjo kota dan Surabaya-Madiun. Jalan Raya Kletek termasuk dalam kelas jalan kolektor dengan tipe lajur 4/2 D yang berada di kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Jalan ini merupakan jalan utama yang menghubungkan antara pusat aktivitas seperti, perekonomian, bisnis, pendidikan, pemukiman penduduk, dan lain-lain. Dalam penelitian ini, dianalisa hubungan antara ketiga komponen utama arus lalu lintas yaitu Volume, Kecepatan, dan Kepadatan dalam dua metode yaitu Model Greenshield dan Model Greenberg. Metode Greenshield mengasumsikan hubungan antara kecepatan dan kepadatan. Sedangkan, Metode Greenberg mengasumsikan bahwa arus lalu lintas mempunyai kesamaan dengan arus fluida, dan menganalisis hubungan antara, volume, kepadatan, dan kecepatan dengan mempergunakan asumsi persamaan kontinuitas dari persamaan benda cair, berbentuk logaritma. Dari hasil penelitian dan analisis data arus lalu lintas, model yang paling baik untuk menggambarkan kepadatan pada saat macet (Dj) adalah Model Greenshield, mendapatkan nilai 293,89 – 1315,32 smp/km, sedangkan Model Greenberg memperoleh kepadatan saat macet (Dj) yaitu antara 27,907 – 63,295 smp/km. Model Greenshield mendapatkan nilai volume maksimum antara 5444,98 – 11446,6 smp/jam, sedangkan Model Greenberg, nilai volume maksimumnya yaitu antara 0,05 – 166,69 smp/jam.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-12-07
Section
Articles