Resiliensi dan Dukungan Sosial: Strategi Mengurangi Parenting Stress pada Ibu yang Memiliki Anak Berkebutuhan Khusus

  • Sherlyta Ayu Aprillia Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Tatik Meiyuntariningsih Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Hetti Sari Ramadhani Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
Keywords: parenting stress, resiliensi, dukungan sosial, anak berkebutuhan khusus, ibu

Abstract

Ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus tentunya dihadapkan dengan tantangan pengasuhan yang lebih rumit dibandingkan ibu dengan anak normal, sehingga mudah sekali memicu timbulnya parenting stress. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara resiliensi dan dukungan sosial dengan parenting stress pada ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jumlah subjek 53 ibu yang memiliki anak berkebutuhan khusus. Teknik pengambilan data menggunakan metode purposive sampling. Data diambil dengan mengaplikasikan skala parenting stress, skala resiliensi dan skala dukungan sosial. Analisis data menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa resiliensi dan dukungan sosial memiliki hubungan simultan dengan parenting stress. Uji parsial menunjukkan bahwa variabel resiliensi maupun dukungan sosial memiliki hubungan negatif yang signifikan dengan parenting stress Tingkat resiliensi dan sukungan sosial yang tinggi maka tingkat parenting stress ibu akan rendah. Sebaliknya jika tingkat resiliensi dan dukungan sosial rendah, maka tingkat parenting stress pada ibu cenderung tinggi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2025-03-10
Section
Articles