Sistem Pemantauan Perairan Daerah Aliran Sungai Berbasis Internet Of Things

  • Anggi Febriyani Universitas Borneo Tarakan
  • Mulyadi Mulyad Universitas Borneo Tarakan

Abstract

Sistem pemantauan perairan pada Sungai Buaya di pulau bunyu menjadi hal yang sangat penting dilakukan, karena air pasang yang terlalu tinggi yang mengakibatkan rumah warga terendam banjir. Pada penelitian ini dibuat sebuah alat yaitu alat yang dapat memantau kelajuan air dan ketinggian air sungai ketika air pasang menggunakan teknologi Internet of Things. Sistem pemantuan ini menggunakan NodeMCU ESP8266 yang sudah terdapat Wi-Fi, sensor water level, sensor water flow dan buzzer. Sistem ini diaplikasikan untuk memantau kelajuan air sungai ketika pasang dan ketinggian air sungai dengan menggunakan aplikasi blynk. Prinsip kerja sistem ini sensor water flow dan sensor water level akan terbaca dan mengirimkan data tersebut pada aplikasi blynk sehingga dapat mengetahui nilai kelajuan air sungai dan ketinggian, dan notifikasi berupa text dan buzzer dapat merespon sebagai peringatan dini untuk daerah sekitar Sungai Buaya.

         Hasil penelitian yang didapatkan menunjukkan bahwa sistem ini mampu berkerja dengan baik untuk menjadi sebuah peringatan dini pada debit dan ketinggian air sungai di daerah Sungai Buaya. Dimana pada hasil data sensor water level nilai error sebesar 2,15% dan nilai akurasi sebesar 97,86%. Pada pengujian notifikasi pada aplikasi blynk pembacaan ketika air sungai menyentuh sensor dan didapatkan nilai rata-rata delay sebesar 1,728 detik dan untuk respon delay buzzer pada aplikasi blynk didapatkan nilai rata-rata 0,622 detik. Pada hasil sensor water flow didapatkanlah nilai error sebesar 5,75% dan nilai akurasi sebesar 94,25%. Dengan luas penampang daerah sungai buaya sebesar 21,052  sehingga nilai keseluruhan debit yang didapatkan sebesar 5,073 m3/det.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Anggi Febriyani, Universitas Borneo Tarakan

Jurusan Teknik Elektro

Mulyadi Mulyad, Universitas Borneo Tarakan
Jurusan Teknik Komputer

References

Ma’rifin Ardiansyah, Taufiqurrahman, Wahyoe Tjatur Sesulihatien, and Firman Arifin, ‘Sistem Informasi Bencana Banjir (Akusisi Data Multiple Sensor)’, in 2011 The 13th Industrial Electronics Seminar 2011 (IES 2011) Electronic Engineering Polytechnic Institute of Surabaya (EEPIS), Indonesia, October 26, 2011, pp. 137–150.

Fadlul Rahman Usman, Wrastawa Ridwan, and Iskandar Zulkarnain Nasibu, ‘Sistem Peringatan Dini Bencana Banjir Berbasis Mikrokontroler Arduino’, Jambura Journal of Electrical and Electronics Engineering., vol. 1, no. 1, pp. 1–6, Jan. 2019.

Sigit Wasista, Setiawardhana, Delima Ayu Saraswati dan Eko Susanto, Aplikasi Internet of Things (IOT) dengan Arduino dan Android “Membangun Smart Home Dan Smart Robot Berbasis Arduino Dan Android”. Deepublish Publisher, 2019.

Kamlesh Lakhwani, Hemant Kumar Gianey, and Joseph Kofi Wireko ‘Internet of Things (IoT): Principles, Paradigms and Applications of IoT’, BPB Publications, 2020.

Aditya Pratama, and Mulyadi Mulyadi, ‘Rancang Bangun Prototype Sistem Pemantauan Potensi Kebakaran Gambut dengan Multi Sensor’, Jurnal Elektronika, Listrik, Telekomunikasi, Komputer, Informatika, Sistem Kontrol (J-Eltrik)., vol. 2, no. 2, pp. 72–78, Nov. 2020.

Published
2021-07-31