Ideologi Kepemimpinan Senku Ishigami dalam Anime Dr.Stone Season 1 Episode 1-10 Karya Riichiro Inagaki
Abstract
Bahasa, Sastra, dan Ideologi adalah tiga istilah kata yang tidak dapat dipisahkan. Karya sastra apapun adalah merupakan produk bahasa. Konsep ideologi tidak hanya ada dalam kehidupan nyata, namun dapat direpresentasikan didalam karya sastra, salah satu contohnya adalah anime dari jepang yang berjudul Dr.Stone karya Riichiro Inagaki. Dalam serial anime Dr.Stone ini, terdapat unsur ideologi serta sifat kepemimpinan yang sangat ditonjolkan pada tokoh utama yang bernama Senku Ishigami. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui sifat-sifat serta ideologi tokoh utama pada anime Dr.Stone. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan penelitian sosiologi sastra (politik kepemimpinan). Adapun data dalam bentuk dialog/subtitle yang mengandung unsur ideologi kepemimpinan diperoleh dengan cara melakukan simak catat waktu adegan lalu disusun sesuai kategori. Terdapat 4 data yang mewakili kategorisasi dari jumlah 14 data yang diperoleh pada serial anime Dr.Stone Season 1 Episode 1-10. Selanjutnya pada tahap analisis, data yang telah dikategorisasikan kemudian dijelaskan melalui poin-poin inti kalimat berdasarkan beberapa teori yang telah disebutkan. Setelah dianalisis, dapat ditarik kesimpulan sesuai dengan rumusan masalah bahwa Senku Ishigami selaku tokoh utama memiliki sifat kepemimpinan yaitu, cerdas, kedewasaan, dorongan motivasi, sikap hubungan kemanusiaan serta memiliki gaya kepemimpinan kharismatik. Adapun berdasarkan ideologi kepemimpinan, Senku Ishigami penganut jenis Ideologi Terbuka yaitu Ideologi Sosialisme.
Kata Kunci: Karya Sastra, Anime, Ideologi, Sifat Kepemimpinan.
Downloads
Copyright (c) 2023 Prathama Tryas Pramudita

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors publishing in the Journal will be asked to sign a Copyright Assignment Form. In signing the form, it is assumed that authors have obtained permission to use any copyrighted or previously published material. All authors must read and agree to the conditions outlined in the form, and must sign the form or agree that the corresponding author can sign on their behalf. Articles cannot be published until a signed form has been received.It is a condition of publication that authors assign copyright or license the publication rights in their articles, including abstracts, to email jurnalmezurashii@untag-sby.ac.id. . This enables us to ensure full copyright protection and to disseminate the article, and of course the Journal to the widest possible readership in print and electronic formats as appropriate.