Analisis Fungsi Pelaku Tokoh Tengu Dalam Cerita Rakyat Jepang

  • Robi Nur Firmansa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Eva Amalijah Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Abstract

Dalam cerita rakyat Jepang, terdapat Tengu yang merupakan makhluk mitologi Jepang. Tengu dikenal memiliki ciri-ciri menyerupai manusia, mengenakan pakaian yamabushi, berwajah merah, dan berhidung panjang. Meskipun memiliki sifat yang jahat, namun di beberapa cerita Tengu memiliki sifat yang baik. Teori Struktur Naratif Vladimir Propp membagi tindakan tokoh dalam suatu cerita ke dalam fungsi dramatis personae. Penelitian ini, berfokus pada Teori Fungsi Pelaku Vladimir Propp pada tokoh Tengu dalam cerita rakyat Jepang. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis dan mendeskripsikan apa saja fungsi pelaku tokoh Tengu dalam cerita rakyat Jepang. Penelitian ini menggunakan pendekatan strukturalisme. Jenis penelitian  kualitatif, dan metode deskriptif analisis. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa studi pustaka. Dari hasil penelitian ditemukan 12 fungsi pelaku dari 6 cerita rakyat Jepang yang terdapat pada tokoh Tengu. Duabelas fungsi pelaku tokoh Tengu yaitu: Testing; Villainy and Lack; Resolution; Transfiguration; Reaction; Delivery; Reconnaissance; Task; Complicity; Struggle; Punishment; dan Trickery.

Kata Kunci: Strukturalisme, Fungsi Pelaku, Struktur Naratif Vladimir Propp,

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-11-15
How to Cite
Firmansa, R., & Amalijah, E. (2023). Analisis Fungsi Pelaku Tokoh Tengu Dalam Cerita Rakyat Jepang. Mezurashii: Journal of Japanese Studies, 5(2), 91-110. https://doi.org/10.30996/mezurashii.v5i2.9347
Section
Articles