Analisis Kinerja Motor Induksi 3 Fasa Pada Pompa Sentrifugal Air Bersih Pada Gedung Di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur
Abstract
Motor Induksi 3 Fasa memiliki peran penting dalam sebuah perindustrian. Hal ini dikarenakan motor induksi memiliki keunggulan harga relatif murah, kinerja yang baik, perawatan cukup mudah dan memiliki efisiensi yang tinggi. Untuk melakukan perawatan, perlu adanya pemahaman mengenai efisiensi motor karena nilai efisiensi motor mungkin menurun dan tindakan yang dilakukan agar dapat mencegah kerusakan dan kerugian yang lebih parah. Pada penelitian analisis kinerja motor induksi 3 fasa ini digunakan motor induksi 3 fasa pada penggerak pompa sentrifugal untuk mendistribusikan air bersih di 5 gedung RSUD Haji Provinsi Jawa Timur dengan spesifikasi motor, analisis kinerja motor dengan perhitungan efisiensi menggunakan metode VCAR (Voltage Compensated Amperage Ratio), dan karakteristik torsi didapatkan hasil sebagai berikut. Gedung multazam dengan spesifikaasi motor 10 HP 7,5 kW didapatkan efisiensi sebesar 88%, gedung aqsha dengan spesifikaasi motor 10 HP 7,5 kW didapatkan efsiensi sebesar 92%, tower arafah dengan spesifikaasi motor 20 HP 15 kW didapatkan efsiensi sebesar 95%, gedung marwah dengan spesifikaasi motor 3 HP 2,2 kW didapatkan efisiensi sebesar 84%, gedung shofa dengan spesifikaasi motor 3 HP 2,2 kW didapatkan efisiensi sebesar 88%. Dengan hasil perhitungan efisiensi Motor induksi 3 fasa pada 5 gedung menggunakan metode VCAR didapatkan hasil efisiensi yang baik dengan memenuhi standar minimal efisiensi IEC untuk motor 50hz sesuai spesifikasi motor yang digunakan. Dan dapat simpulkan karakteristik torsi, semakin berkurangnya kecepatan motor (Rpm), maka torsi yang dihasilkan semakin meningkat. Begitu juga sebaliknya, semakin bertambah kecepatan putar motor (Rpm), maka torsi yang dihasilkan semakin rendah.
Downloads
Authors who publish with Elsains: Jurnal Elektro agree to the following terms:
- Authors transfer the copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.. that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access)