Pembuatan dan Pendampingan Aplikasi Pembelajaran anak-anak Sekolah Dasar di desa Kepuharum, Kecamatan Kutorejo, Mojokerto

  • Lutfi Agung Swarga Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Kukuh Setyadjit Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Izzah Aula Wardah Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Abstract

Pada era digital saat ini, teknologi telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari. Perkembangan teknologi memberikan dampak yang signifikan dalam berbagai bidang, termasuk bidang pendidikan. Dalam konteks pendidikan dasar, aplikasi berbasis android dapat menjadi sarana yang efektif untuk meningkatkan proses pembelajaran di Sekolah Dasar (SD). Aplikasi pembelajaran untuk siswa-siswi SD memanfaatkan teknologi digital sebagai alat bantu yang dapat meningkatkan kualitas belajar anak di desa Kepuharum, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto. Aplikasi pendidikan memiliki potensi untuk membantu anak dalam memahami konsep-konsep yang sulit, meningkatkan keterlibatan, dan memberikan pengalaman belajar yang interaktif dan menyenangkan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-01-31