PANDEMI VIRUS CORONA TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN PADA PRODUK EMAS PT UBS DI KOTA SURABAYA

  • Feny Saputra Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Endah Budiarti Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
Keywords: Brand Awareness, Desain Produk, Pandemi Virus Corona, Minat Beli

Abstract

Semakin banyak pebisnis dalam bidang perhiasan emas yang menawarkan beragam brand juga desain produk, karena itu pentingnya peran brand awareness dan inovasi desain bagi perusahaan emas agar konsumen tetarik terhadap produknya. Saat ini pebisnis emas sedang mengalami goncangan hebat dikarenakan pandemi virus corona, karenanya perusahaan harus membuat strategi agar dapat bertahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menganalisis dan menjawab pengaruh Brand Awareness, Desain Produk, dan Pandemi Virus Corona terhadap minat beli konsumen pada produk emas PT UBS di kota Surabaya. Desain penelitian menggunakan penelitian kuantitatif dengan metode survey. Sumber data menggunakan data primer dikumpulkan dengan teknik kuesioner. Responden dalam penelitian ini sebanyak 100 orang. Teknik analisis menggunakan analisis regresi berganda. Pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F. Hasilnya: Secara parsial terdapat pengaruh positif dan signifikan Brand Awareness, Desain Produk, dan Pandemi Virus Corona terhadap minat beli konsumen pada pada produk emas PT UBS di kota Surabaya; Pengujian secara simultan menunjukkan bahwa variabel brand awareness, desain produk dan pandemi virus corona berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli emas di PT UBS Surabaya. Besarnya pengaruh Brand Awareness , desain produk dan pandemi virus corona terhadap perubahan naik turunnya minat beli konsumen pada produk emas PT UBS di kota Surabaya adalah sebesar 70.3%. Sisanya dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian, seperti kualitas pelayanan, harga emas, kadar emas, motivasi konsumen sebesar 29,7%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

A. Halik, dkk, 2020. Economic Impacts of COVID-2019 and its Implications on e-Commerce Buying Interest: A Case Study in Shopee Online-shop. International Journal of Advanced Science and Technology. Vol. 29, No.4.

Abdullah, M. 2015. Metode Penelitian Kuantitatif. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Apriliya, Linggar. 2016. Pengaruh Word Of Mouth, Kesadaran Merek, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian (Studi Pada Mie Akhirat Di Surabaya). Jurnal Bisnis dan Manajemen. Vol. 8 No. 2.

Hidayah, Muhammad Rafli. 2017. Pengaruh Desain Produk Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Motor Sport Yamaha 150cc di Kabupaten Klaten (Studi Kasus Pada Komunitas Motor Sport Yamaha 150cc se-Kabupaten Klaten). Skripsi. Yogyakarta (ID) : Universitas Negeri Yogyakarta.

Herazi, Aini Yuhanid. 2017. Pengaruh brand awareness, enduring travel involvement, dan brand image, terhadap brand loyalty pada destinasi Kota Yogyakarta. Skripsi. Surabaya (ID) : Universitas Airlangga.

Husodo, 2013. Analisis pengaruh indikator perusahaan dan wabah penyakit terhadap kinerja keuangan dan harga saham. Skripsi. Medan (ID) : Universitas Terbuka TPBJJ.

Ikranegari, Ampeldenta Shofia. 2019. Pengaruh Perceived Prominence dan Brand Awareness Terhadap Depth Of Processing, Brand Attitude, dan Purchase Intention Pada Product Placement Dalam K-Drama. Skripsi. Surabaya (ID) : Universitas Airlangga.

Karimah, Chindy Zaidatul. 2019. Pengaruh Desain Produk, Promosi, Garansi dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Tupperware di Surabaya. Skripsi. Surabaya (ID) : Universitas Islam Negeri Sunan Ampel.

Kompas, 2020. Harga Emas Melejit di Tengah Pandemi Covid-19. https://www.kompas.tv /article/73938/harga-emas-melejit-di-tengah-pandemi-covid-19. (Di akses 3 April 2020)

Kotler, Philip & Kevin Lane Keller. 2008. Manajemen Pemasaran, Jilid 1. Jakarta : Penerbit Erlangga.

Magdalena, Nonie. 2017. Penentu Periaku Pembelian Konsumen Secara Situasional. Jurnal Ekonomi dan Bisnis. Vol. 14, No.03.

Mustakim, 2020. Langkah-langkah Pemerintah agar Corona Tak Merajalela. https ://www.kompas.com/tren/read/2020/03/23/100940565/langkah-langkah-pemerintah-agar-corona-tak-merajalela. (Di akses 3 April 2020)

Priyanto, Duwi. 2017. Panduan Praktis Olah Data Menggunakan SPSS. Yogyakarta : Penerbit Andi.

Purwanto, Agus, dkk. 2020. Studi Eksploratif Dampak Pandemi COVID-19 Terhadap Proses Pembelajaran Online di Sekolah Dasar. Journal of Education, Psychology and Counseling. Vol. 02, No.01.

Saraswati, Made Laksmi, Ari Pradhanawati & Wahyu Hidayat. 2014. Pengaruh desain produk, kualitas produk, dan harga terhadap keputusan pembelian pada Kampung Batik Wiradesa, Kabupaten Pekalongan. Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, Vol.04, No.02.

Sugiyono. 2008. Metode Penelitian pendidikan pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Supranto, J. 2000. Statistik, Teori dan Aplikasi. Jilid 1. Edisi 6. Erlangga: Jakarta.

Susetyarsi. 2013. Analisis pengaruh strategi desain produk terhadap minat beli konsumen pada skuter matik yamaha merek Mio Fino di Kota Semarang. Jurnal STIE Semarang. Vol.05, No.01.

Published
2020-11-30
Section
Articles